...jemput ade' pulang dari sekolahnya sudah disodori "note"...
"mesti bawa pigura sendiri untuk ujian seni besok senin, bu.."... hmmm..sakjane badan masih kurang fit, pengen segera pulang, tapi kalau urusan ini ditunda, padahal besok hari minggu ..kuwatir yang bikin pigura tutup.. bisa jadi masalah di dunia persilatan ...bismillah demi si buah hati..putar balik melaju ke jalan mataram... Sampai di tempat si pembuat pigura, ade' aku minta turun sendiri dan pesan sendiri ke pembuat pigura dengan spesifikasi seperti yang ditentukan oleh sekolahnya... Sebentar kemudian ade' balik ke mobil,"ibu..mesti menunggu setengah jam tuh gimana?".. aku mengangguk...karena masih sedang konsen mencari sumber bunyi pada dashboard kanjeng kyai kijang kencana yaksa yang dari tadi bikin bete... alhamdulillah dapet deh... ternyata ada sekrup yang longgar.... walah..kemana juga si obeng kembang.. "coba cari di bawah tempat duduk, de' " ... ade' kemudian ikutan sibuk mencari obeng yang kemarin aku pake mbetulin lampu disco di kijang belakang...
"ga ada, bu.. mungkin ibu kembalikan ke laci di rumah, udah nanti aja sampai di rumah dibetulkan," ade' bermaksud menenangkan 'montire'....
"ndak ada itu di kamus ibu, bilang sama pak nya itu, pak boleh pinjam obeng kembangnya sebentar ya.." pintaku pada ade' ...
"emang boleh ? " tanya ade' dengan pandangan ragu-ragu..
"inshaa Allah boleh kalau kamu mintanya baik-baik, sopan.. plus pasang tampang memelas," ... sambil nyengir dan menjulurkan lidahnya..ade' melaksanakan amanah 'montire'... sebentar kemudian ade' kembali sambil membawa obeng kembang yang kumaksud... alhamdulillah.. kanjeng kijang kencana yaksa tidak akan kemlithik lagi... Selesai bertugas..si Obeng segera dikembalikan ade' pada pemiliknya.. Sementara itu aku membuka kotak pesan pada mobile phoneku karena tadi ada bunyi ringtone khusus dari kumendan pasukan di Tembalang... Alhamdulillah.. si mas sudah menambah pulsa listrik kosan...
"Bu.. piguranya belum ada setengah jam sudah jadi....ini notanya," tiba-tiba ade' menyodorkan sehelai kertas dengan wajah berseri-seri... hmm..lima puluh ribu rupiah.. Kuambil selembar uang 50 ribuan dari dalam dompetku ..disambut ade' dengan lantip trengginas... Sebentar kemudian ade' kembali menuju ke mobil sambil menenteng pigura kayu lengkap dengan alas triplek yang bisa dilepas pasang plus kacanya..
Sewaktu diletakkan di kursi mobil belakang kulihat ada sisi bagian tripleknya yang cacat, jelek cara memotong pinggirannya... "Ris.. harga lima puluh ribu tadi kamu nawar ndak?" tanyaku pada ade' ...
"ndak tu, bu... tapi itu sudah murahlah... ," jawab ade' polos...
"lain kali diusahakan nawar ya, turun lima ribu kan lumayan... apalagi itu coba ibu lihat pinggiran alas tripleknya jelek gitu..."
"ndak papa lah, bu... toh nanti ketutup kertas asturonya.."
"ya iyaa sih... tapi kan dengan harga lima puluh ribu, kamu berhak untuk mendapatkan barang yang baik.. sana coba minta tukar ke pak nya... berani ?" tantangku pada si ade' ... dengan ekspresi wajah agak enggan ade' menerima pigura dari tanganku dan turun kembali dari mobil menuju ke pembuat pigura semula... Hehehe... alhamdulillah...ade' masih lebih segan pada ibunya tinimbang pada tukang pigura yang lengannya bertattoo itu...
Kulihat dari jendela mobil si ade' sedang bernegosiasi dengan pembuat piguranya... lalu sebentar kemudian si bapak terlihat mengambil selembar triplek utuh untuk dipotong menggantikan alas pigura ade' yang rusak... siipp... that's my boy !!
"naaa... gitu dong...," aku memuji hasil negosiasi ade' saat dia kembali masuk ke mobil... "ade' berhak untuk mendapatkan barang yang baik pada setiap negosiasi dengan harga yang pantas.. Jangan sekedar nrimo saja yaa... perjuangkan hakmu sampai titik darah penghabisan..!"...
"mestinya ibu tadi ikut turun, jadi ibu bisa bantu aku nawar dan dapetin barang bagus... supaya tidak buang waktu dengan dua kali kerja..." ....
"lha kalau tiap kali tugasmu njur ibu yang selesaikan, kapan kamu belajar berantem sama orang? ...mosok mau ngandalin ibu terus ? ibu sudah mulai tua...rapuh... renta..."
"mulai deh...ibu mulai berasa tua, lagian cuma ibu deh rasanya orangtua yang ajarin anaknya untuk berantem.." ade' memotong 'ratapan palsuku' ... selalu saja ade' ga rela kalau ibunya merasa tua..."ibu ndak perlu kawatir, semakin bertambah umur..ibu semakin menyeramkan kok..."
Aku terpaksa tertawa mendengar caranya 'memujiku'... Insha Allah pelajaran sore ini menjadi tambahan bekal untuk menapaki hidupmu kelak cah bagus...
Lagian ibu ini cuma pake daster dan kerudung panjang, ga panteslah turun dari mobil dengan penampilan yang kurang sopan.. ---seragam sopir ..
Short Message for My Beloved Kids
Jangan pernah putus asa dengan hidupmu, karena Tuhan tidak pernah putus asa membentukmu!
Saturday, December 06, 2014
Saturday, November 08, 2014
ArDANTE
Tertarik dengan profil tokoh anime yang disukai si mas... Jadi ingin lebih banyak paham... Siapa... Bagaimana karakter yang ingin diperankannya .. "ibu browsing aja sendiri di Wikipedia," begitu jawab si mas sewaktu kutanya... Jadi setelah googling kudapat tokoh anime yang sedang disukai Ardan..
Nama nya Dante... Manusia setengah demon... (ealah..), suka banget
pizza.. dan es krim sundae strawberry .... (mmm...Ardan banget lah...)
Dengan jubah panjang berwarna merah cabe... Rambut putih kayak uban 😃... Dante memburu pembunuh ibunya... Memburu setan ... as a devil hunter... Merampok orang kaya yang jahat untuk diberikan pada yang memerlukan... Gak kenal takut... Agak kemaki.. Sensitif meskipun sok berlagak tak acuh.. Sok pamer kesaktian... Pokok e jagoan lah... But above all of his character... I really like that Dante values family and friends very highly. He cared deeply for his mother and, despite their differences, for his brother, Vergil. Tapi mosok yo tak kudang anakku jadi setengah demon setengah manusia... Jadi lah dirimu sendiri anakku.. Maksimal kan semua potensi mu.. Insya Allah engkau akan jadi manusia yang bermanfaat untuk orang di sekitarmu.. Aamiin..
Sunday, November 02, 2014
Sabhrina Gita Aninta, S.Si
Tanggal 18 Oktober 2014, resmi anakku Iga dikukuhkan sebagai sarjana science di gedung Sabuga Bandung dengan predikat cum laude. IPK 3,89 . "Ngeri" dan sekaligus bangga melihat transkrip nilai iga. Selama 3 semester berturut-turut mendapatkan IP 4. Padahal kegiatan lainnya cukup banyak.
Alhamdulillah ...Gusti Allah berkenan mempercayakan iga padaku...
From holding on tight, i’ve learnt letting go.
From reading and reading ’til there’s nothing to know.
From trusting God’s wisdom i’ve learnt not to ask why.
He made you, He shaped you with the simple word Be..
He made you perfect, rare, unique,
I’m honoured, so honoured, He entrusted you to me, my Eagirl..
http://youtu.be/4DxC4yK5pxU
Alhamdulillah ...Gusti Allah berkenan mempercayakan iga padaku...
From holding on tight, i’ve learnt letting go.
From reading and reading ’til there’s nothing to know.
From trusting God’s wisdom i’ve learnt not to ask why.
He made you, He shaped you with the simple word Be..
He made you perfect, rare, unique,
I’m honoured, so honoured, He entrusted you to me, my Eagirl..
http://youtu.be/4DxC4yK5pxU
Tuesday, July 15, 2014
Sweet Seventeen of Aris...
Selamat ulang tahun ke 17 anakku sayang, semoga selalu dalam lindungan YMK.. I really wish you all the best..
Sudah gedhe..ulang tahunnya potong tumpeng... engga tiup lilin lagi...anak manis ini sudah mencapai umur 17 tahun... Alhamdulillah ya Allah, begitu banyak karuniaMU untuk arisku... Kesehatan, kelancaran studi, budi pekerti yang luhur... Tujuan hidupnya adalah untuk membahagiakan orang-orang di sekitarnya... orang tuanya.. kakak-kakaknya.. mbah putrinya.. teman-temannya...bahkan pasukan mpussnya...
Sunday, June 15, 2014
The Dream came true.. Alhamdulillah..
Tanggal 3 Nopember 2010 ..beberapa waktu sepulang menunaikan ibadah haji, saat aku duduk di depan laptop... menyimpan foto-foto kenangan sewaktu berada di Tanah Suci... terlintas kembali di dalam hati keinginan untuk mengajak serta anak-anakku ke Tanah Suci... Keinginan yang menjadi salah satu doaku padaNYA selama berada di Tanah Suci... dan aku merasa adalah kewajibanku untuk membawa mereka bertamu ke rumah Allah di bumi.. Meskipun tidak terbayangkan bagaimana caranya, kapan.. Yang terbayang adalah besarnya biaya yang pasti harus disiapkan... Jika untuk ibadah umroh per orang sekitar 20 juta, jika 4 orang berarti 80 juta... Belum pernak-pernik lain yang pasti harus disiapkan... Ninggalin ibu dan orang-orang rumah, bekal selama di Tanah Suci... meskipun aku yakin, Allah tidak akan menelantarkan tamu-tamuNYA.. Pembuatan paspor... suntik meningitis... Duuh... bisa lebih dari 100 juta ! Ngeri juga... Akhirnya, kuwujudkan mimpiku dalam sebuah desain foto...
Foto ini berasal dari 2 buah moment yang berbeda.. Latar belakang adalah foto Jabal Nur yang kuambil saat perjalanan hajiku... Sedangkan fotoku bersama anak-anakku adalah foto yang diambil saat menghadiri pernikahan salah seorang adik sepupuku... Kugabungkan keduanya...sehingga seolah aku bersama anak-anakku sedang berada di Jabal Nur.. tempat Nabi Muhammad SAW menerima wahyu dari Allah yang pertama kalinya melalui malaikat Jibril di Gua Hira... Yaah..namanya juga obsesi...
Tidak pernah terduga bahwa akhirnya Allah mengundang kami berempat untuk menjadi tamuNYA di tahun 2014... Adaaa aja jalan yang ditunjukkan dan diberikan Allah kepada kami untuk memenuhi undanganNYA... 4 tahun setelah doa dan permohonan yang tidak putus.... Alhamdulillah... akhirnya mimpi ini jadi kenyataan.. Kami berempat bisa berangkat umroh .. dan aku bisa berfoto bersama ke 3 anakku dengan latar belakang Jabal Nur yang sesungguhnya... Bukan trick foto lagi... Fabbi ayyi alairabbikumma tukadziban...
Foto ini direkayasa 3.11.2010 |
Tidak pernah terduga bahwa akhirnya Allah mengundang kami berempat untuk menjadi tamuNYA di tahun 2014... Adaaa aja jalan yang ditunjukkan dan diberikan Allah kepada kami untuk memenuhi undanganNYA... 4 tahun setelah doa dan permohonan yang tidak putus.... Alhamdulillah... akhirnya mimpi ini jadi kenyataan.. Kami berempat bisa berangkat umroh .. dan aku bisa berfoto bersama ke 3 anakku dengan latar belakang Jabal Nur yang sesungguhnya... Bukan trick foto lagi... Fabbi ayyi alairabbikumma tukadziban...
foto ini diambil 24.3.2014 pukul 08.45 waktu setempat |
Wednesday, March 26, 2014
Antara Saffa dan Marwa
Haru campur bangga meliat ketiga belahan jiwaku berlari-lari kecil
melakukan sa'i dg semangat dan ikhlas.. Masih sempat nggodain emaknya yg
cm mampu jalan cepat di etape putaran terakhir sa'i mendaki bukit
Marwah...
Subhanallah... Betapa hebatnya Siti Hadjar dulu berjuang mencarikan minum utk putranya..di terik matahari, pd jalanan yg terjal.. Sekarang napak tilas sa'i beliau dg kondisi lebih nyaman wae menggeh2.. Usia gak bisa menipu..
* alasaannn..... (koor anak2..), yg penting niat, bu.... supaya ibadah kita diterima olehNYA, dosa-dosa diampuni.. (Bersahutan bocah2 itu menyemangati ibunya..)
--ibu cm ngetest kalian kok...hehehe...
Fabbiayialairabbikumatukadziban
Subhanallah... Betapa hebatnya Siti Hadjar dulu berjuang mencarikan minum utk putranya..di terik matahari, pd jalanan yg terjal.. Sekarang napak tilas sa'i beliau dg kondisi lebih nyaman wae menggeh2.. Usia gak bisa menipu..
* alasaannn..... (koor anak2..), yg penting niat, bu.... supaya ibadah kita diterima olehNYA, dosa-dosa diampuni.. (Bersahutan bocah2 itu menyemangati ibunya..)
--ibu cm ngetest kalian kok...hehehe...
Fabbiayialairabbikumatukadziban
Tuesday, March 25, 2014
Tidak ada doa yang tidak dikabulkan olehNYA
Salah satu obsesi anak-anak, terutama mas Ardan, adalah melakukan wisata kuliner selama kunjungan ke Mekah dan Medina...
Sangat penasaran dengan makanan kebab yang asal usulnya dari Timur Tengah...
Alhamdulillah... di Zam Zam Tower, dapat juga counter Kebab, yang saat itu belum siap jualan... eh, demi si buah hati, dibela-belain nunggu sampai bakule Kebab siap jualan... :)
Sasaran kedua adalah nasi biryani hasil "perburuan" Ardan dan Aris di sekitar hotel...
Sadar bahwa porsi makanan di Arab banyak... Pasukan membatasi diri dengan satu porsi bertiga... Tapiii... dengan jenis makanan yang berbeda juga... :p
Sambil nunggu bakule Kebab Turki buka dasaran... Perut diganjel dulu dengan ayam panggang berbumbu lemon yang dimakan dengan "roti yang seperti kertas tebal" ...hehehe.... Karena emaknya engga cocok dengan roti kertas tadi, jadi pesen kentang goreng... Yang porsinya buanyaakk... banget ... Alhamdulillah...
Padahal sebelum berangkat ke Masjidil Haram yo sudah pada sarapan di Hotel loh...
Sangat penasaran dengan makanan kebab yang asal usulnya dari Timur Tengah...
Alhamdulillah... di Zam Zam Tower, dapat juga counter Kebab, yang saat itu belum siap jualan... eh, demi si buah hati, dibela-belain nunggu sampai bakule Kebab siap jualan... :)
Sasaran kedua adalah nasi biryani hasil "perburuan" Ardan dan Aris di sekitar hotel...
Sadar bahwa porsi makanan di Arab banyak... Pasukan membatasi diri dengan satu porsi bertiga... Tapiii... dengan jenis makanan yang berbeda juga... :p
Sambil nunggu bakule Kebab Turki buka dasaran... Perut diganjel dulu dengan ayam panggang berbumbu lemon yang dimakan dengan "roti yang seperti kertas tebal" ...hehehe.... Karena emaknya engga cocok dengan roti kertas tadi, jadi pesen kentang goreng... Yang porsinya buanyaakk... banget ... Alhamdulillah...
Padahal sebelum berangkat ke Masjidil Haram yo sudah pada sarapan di Hotel loh...
Saturday, March 22, 2014
Anugrah Indah Allah - Umroh 22 - 29 Maret 2014
Alhamdulillah doaku sejak 4 tahun yang lalu akhirnya diijabah Allah pd saat yg tepat.
fabbiayi alairabbikumma tukadziban...
fabbiayi alairabbikumma tukadziban...
Subscribe to:
Posts (Atom)